Tokoh Pemuda OKU Timur, Andrie Zuliansyah Mengharapkan Pemilu 2024 Akan Menghasilkan Pemimpin Yang Sesuai Dengan Keinginan Rakyat

banner 120x600

OKU TIMUR|Lensahukum.com-Pemilu 2024 akan segera diselenggarakan. Berbagai kampanye dari setiap calon yang bertarung baik di pemilu legislatif maupun presiden telah dilaksanakan dengan relatif lebih damai. Meskipun adu argumen atau perdebatan tidak bisa dihindarkan karena itu merupakan kelaziman dalam demokrasi.(Sabtu,10/02/24)

Salah satu tokoh pemuda OKU Timur, Andrie Zuliansyah mengharapkan pemilu 2024 akan menghasilkan pemimpin yang sesuai dengan keinginan rakyat dan tidak menimbulkan pembelahan tajam seperti dua pemilu sebelumnya.

“Pemilu 2024 ini kita mengharapkan pemimpin yang terpilih mampu memberikan kesejukan agar Indonesia mampu menjadi Negara yang sejajar dengan bangsa-bangsa besar lainnya” ungkap Wakil Ketua KNPI OKU Timur, Andrie Zuliansyah. Beliau juga mengapresiasi acara dialog kebangsaan dan deklarasi damai yang diadakan HMI pada tanggal 8 Februari 2024 lalu yang menurutnya merupakan acara yang sangat berkelas.

“Pak Bupati Enos sudah menyampaikan dalam acara tersebut bahwa pemilu damai adalah tujuan yang harus menjadi kenyataan. Maka sudah selayaknya kita menyambut ajakan beliau”, ujar beliau.

Terakhir beliau menghimbau untuk anak muda OKU Timur menggunakan hak pilihnya dengan selayaknya, jangan sampai golput dan money politic. Karena golput bukanlah solusi bangsa ini tapi adalah bentuk keputusasaan yang tak terarah.