Palembang – Geliat Pilkada kota Palembang mulai memanas. Hari ini, selain muncul berita terbaru mengenai Fitri Nandriani, beredar pula kabar tentang Ketua DPD Partai Golkar kota Palembang yang bertemu langsung dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar. Pertemuan tersebut tentu membahas posisi Golkar dalam Pilkada kota Palembang mendatang.
Sekretaris Golkar kota Palembang, saat dihubungi terkait hal tersebut, menyatakan, “Politik itu dinamis, semua bisa saja terjadi, dan kalau rekomendasi Golkar turunnya ke Ketua DPD Partai Golkar Palembang, Bapak Muhammad Hidayat, itu rasanya sudah sepantasnya. Karena partai ini partai yang besar; di Pileg kemarin mendapatkan 8 kursi DPRD, naik 62 persen,” ujarnya kepada awak media.
Secara pengalaman, beliau sudah tiga periode menjadi anggota DPRD kota Palembang dan sekarang memasuki periode keempatnya. Beliau cukup matang baik dari segi pengalaman maupun pendidikan.
“Partai ini partai besar, rasanya sangat disayangkan kalau perahu besar yang sudah dibuat tinggal berlayar ini dipakai orang lain, bahkan sampai terombang-ambing di lautan digunakan oleh orang lain,” tambahnya.
Insyaallah, kami komit dan akan mengawal apapun yang diputuskan DPP,” tutupnya
Golkar berpegang teguh pada hasil Rakerda Partai Golkar Palembang yang mengusung Bapak Muhammad Hidayat untuk mencalonkan diri menjadi walikota. Mereka berkomitmen untuk mengikuti dan mendukung keputusan yang dikeluarkan oleh DPP.