PALEMBANG-Pemuda diharapkan mengambil peran dalam mensukseskan pemilu 2024 mendatang. Hal ini disampaikan Ketua Himpunan mahasiswa banyuasin (Himba) Banyuasin Nasrullah
“Mensukseskan Pemilu bagian dari tanggung jawab bersama, sehingga saya mengajak Seluruh pemuda dan mahasiswa untuk mengambil bagian dalam tanggung jawab ini,” ujarnya.
Untuk kepentingan ini, Himba Banyuasin berencana menggelar deklarasi damai. Menurutnya, itu sebagai bentuk keseriusan pemuda dan mahasiswa dalam mewujudkan pesta demokrasi yang aman dan lancar. “Kami ingin mengambil peran sebagai pelopor pemilu damai,” imbuhnya.
Pria yang juga akrap disapa nasrul itu menjelaskan, dalam deklarasi damai tersebut, himba Berpesan “Kami ingin mengirimkan pesan, bahwa semua elemen masyarakat harus mengambil peran dalam mensukseskan pemilu,” katanya.
Pemuda sebagai agen perubahan semestinya memberikan kontribusi pada aspek ini. Dengan peran tersebut, berarti pemuda telah berpartisipasi dalam membangun bangsa dan negara. “Kami atas nama Kepengurusan Himba mengimbau seluruh masyarakat mencipta pemilu damai dan aman,” tegasnya lagi.
Joni Iskandar Selaku sekjen Himba juga menyampaikan, Kita Sebagai masyarakat dan Pemuda mahasiswa harus tetap saling menghormati dan menjaga situasi kamtibmas jelang pemilu 2024. Dia mengatakan, perbedaan pilihan dan dukungan seyogyanya tidak menjadi alasan perpecahan.
Bentuk kedewasaan dalam berpolitik itu antara lain, ditunjukkan dengan sikap tidak mempermasalahkan perbedaan pilihan. Kata dia, berbeda bukan berarti tidak sama. Dalam perbedaan itu bahkan memiliki tujuan sama.
Dalam demokrasi kadang dituntut berbeda. Sebab, tidak mungkin semua masyarakat punya pilihan sama. Nah, melalui perbedaan itulah akan lahir pemimpin terbaik bangsa. Dengan berbeda, maka masyarakat telah mengaplikasikan kehidupan demokrasi.